Jumat, 01 April 2011

Keliling dunia : Yuki Matsuri, Festival Salju Sapporo



* Kota Salju
   Kota Sapporo terletak di Pulau Hokkaido, Jepang. Setiap bulan November hingga April, salju turun sangat lebat. Jika salju turun dengan deras, hampir semua pemandangan di Sapporo berwarna putih terang, memedihkan mata.



* Festival Salju5
   Setiap awal Febuari, diadakan festival salju atau Yuki Matsuri di Sapporo. Festival ini adalah cara bagi para pematung es untuk unjuk kemampua. Mereka memahat aneka patung dari salju dan balok-balok es dalam berbagai ukuran. Dari yang berukuran lebar 25 meter kali tinggi 15 meter, hingga patung-patung kecil yang bisa diangkat dengan kedua tangan. Festival ini diadakan di tiga lokasi, yaitu di Taman Odori Koen, Susukino, Satorando atau Satoland.


* Bagaikan Negri Dongeng

   Festival ini dibuka pukul 09.00 sampai pukul 22.00. Pada siang hari, pengunjung dapat menikmati keindahan patung yang dibuat sangat detail. Pada malam hari, mereka dapat menikmati atraksi lampu. Suhu di Sapporo pada malam hari bisa mencapai minus 5 derajat celcius.

* Berawal dari Iseng

   Festival Salju Sapporo terlahir karena keisengan beberapa siswa SMU. Konon, pada tahun 1950, ada enam anak SMU iseng membuat enam patung salju di Taman Odori ketika musim dingin. Kemudian, pada tahun 1955, tentara beladiri Jepang ikut-ikutan bikin patung salju juga di sana. Kebiasaan itu berlanjut terus setiap tahun. Akhirnya, pada tahun 1974, kegiatan itu dijadikan festival salju. Festival salju ini diminati banyak orang, termasuk para pematung es dari banyak negara. Jadilah Festival yang rutin diadakan setiap tahun ini ditonton sekitar 2 juta orang.

1 komentar:

  1. keren2 yah festibal salju nya, dingin rasanya kayak abis kunyah permen dingin ini http://goo.gl/wcCt6J

    BalasHapus